Di Era Digital sekarang, tidak bisa dipungkiri bahwa masyarakat, baik itu dari kalangan pelajar, profesional, bahkan pengangguran sekalipun, mereka telah memulai berbisnis online, karena kemudahan yang diberikan melalui jaringan internet.
Dengan melihat peluang bahwa pertumbuhan pengguna di Internet semakin hari kian melonjak tajam, dengan meningkatnya pengguna internet membuat semakin banyak konsumen pula mengubah kebiasaan lama saat berbelanja. Yang terjadi banyak toko offline tutup karena biaya sewa toko semakin mahal dan berlari ke online.
Pembeli Online merasa belanja di Online itu lebih praktis, lebih aman, dan tidak perlu membuang waktu datang ke toko.
Dengan melihat peluang ini, Mereka pun mampu menjadi Pebisnis Online dengan memanfaatkan Internet untuk Pemasaran Produk, Membuka Ladang Usaha dengan membuat OnlineStore (Website) sendiri, atau membuka toko Online di Marketplace, baik menjadi Supplier, Reseller, bahkan Dropshipper.
Semakin banyak nya Pebisnis Online pula, akan semakin banyak variasi harga yg di tawarkan, padahal produknya sama persis (alias mereka banting-banting
Bagi Pebisnis Online ini jg menjadi momok tersendiri, mereka takut untuk mengambil profit cukup, sehingga mengambil profit yg tipis.
Mereka terjebak dalam pemikiran sempit yg terus menghantui di benak mereka.
"Mau Ambil untung gede, tapi Laku apa nggk yy, kan mereka tau harga pasarannya"
"wah nggk bisa jual harga segitu, mereka tau banyak yg murah"
Mereka berpikir apa yang mereka tau, orang lain juga tau, dan mereka berpikir apa yg dia pikirkan adalah yg orang pikirkan.
Pemikiran seperti ini menandakan bahwa mereka sendiri tidak percaya kualitas produk yg mereka tawarkan.
Teman, jika Anda merasa tidak layak menjual dengan harga yg lebih mahal, bagaimana orang lain bisa percaya?
Jangan takut menjual dengan harga yg lebih mahal, karena berjualan bukan hanya menjual produk tapi juga menyakinkan pembeli.
"Tidak semua orang mengetahui harga modal Anda"
"Tidak semua orang mencari harga Murah"
80% closing terjadi karena Emosional, 20% karena faktor teknis.
Produk dengan Harga Mahal pun bakal Laku, jika Pembeli mendapatkan value yg lebih banyak ketimbang apa yg mereka bayarkan. Dan hal ini terjadi karena ikatan Emosional.
So, Teman tidak perlu Ragu untuk menjual produk dengan harga Mahal, asalkan berikan Value yang lebih juga.
Untuk membentuk ikatan emosional dan tentunya untuk memenangkan persaingan harga, Anda bisa berikan beberapa Value berikut ini :
1. GaransiMisal "GARANSI 100% Uang Kembali"" GARANSI tukar produk baru GRATIS ONGKIR"Dan Lain-Lain.
2. PelayananAnda bisa membuat pelayanan anda Fast Respon, misalkan jika pembeli bertanya ttg Kejelasan Produk, Benefit, resi pengiriman, dan pertanyaan yg diajukan lainnya.
3. BonusAnda juga bisa memberikan bonus untuk pembeli untuk memberikan rasa spesial, Kepercayaan, dll.
Misalnya, jika anda menjual Sepatu, anda bisa memberikan Bonus Kaos Kaki, Semir sepatu, atau yang lain. dan biasanya Bonus itu yg sesuai/relevan dengan produk yang anda jual.
4. DiskonSama seperti memberikan Bonus, jika pembeli mendapatkan Potongan Harga atau diskon mereka akan meresa Spesial, dll.
5. Free OngkirBisa juga Anda memberikan free Ongkir untuk Pembeli. Misalnya Free Ongkir diterapkan pada Lokasi terdekat Anda, saat Masa Promo, atau pada saat hari spesial bagi Anda, dll.
6. ... dan sebagainya. Anda sendiri bisa berpikir sekreatif mungkin, ingin memberikan value apa, sesuai dengan kemampuan Anda atau Bisnis anda.
So, Percayalah pada kualitas produk yg Anda Jual, Hapus pemikiran sempit dibenak ya, Teman.
Waktunya bertindak dengan penuh kepercayaan.